TUGAS (BAB 1 : ILMU BUDAYA DASAR SEBAGAI SALAH SATU MKDU)

BAB 1

ILMU BUDAYA DASAR SEBAGAI SALAH SATU MKDU

A.     Pengertian IBD

Secara umum Ilmu Budaya Dasar adalah ilmu yang memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsep-konsep yang mengkaji permasalahan manusia dan kebudayaan.
Istilah Ilmu Budaya Dasar dikembangkan di Indonesia sebagai pengganti istilah Basic Humanitiesm yang berasal dari bahasa Inggris “The Humanities”. Istilah “Humanities” itu sendiri berasal dari bahasa Latin “Humanus” yang berarti manusia, berbudaya, dan halus. Dengan demikian, Ilmu Budaya Dasar mempelajari tentang nilai-nilai manusia sebagai manusia yang berbudaya. Diharapkan dengan mempelajari Ilmu Budaya Dasar, manusia bisa menjadi lebih bermanusiawi, lebih berbudaya, dan lebih halus.
Ilmu Budaya Dasar termasuk kelompok pengetahuan budaya, hal itu diketahui berdasarkan pendapat Prof.Dr.Harsya Bachtiar tentang pengelompokan ilmu dan pengetahuan sebagai berikut:

1.         Ilmu-ilmu Alamiah (Natural Science)
Ilmu-ilmu alamiah bertujuan mengetahui hal-hal yang terdapat dalam alam semesta. Untuk mengkaji hal itu harus menggunakan metode ilmiah, yang termasuk kelompok ilmu-ilmu alamiah antara lain adalah astronomi, fisika, kimia, biologi, kedokteran, mekanika, dan lain-lain.

2.      Ilmu-ilmu Sosial (Social Science)
Ilmu-ilmu social bertujuan untuk mengkaji keteraturan-keteraturan yang terdapat dalam hubungan antar manusia. Untuk mengkaji hal ini diperlukan metode ilmiah sebagai pinjaman dari ilmu-ilmu alamiah, yang termasuk kelompok ilmu-ilmu social antara lain ilmu ekonomi, sosiologi, politik, demografi, psikologi, sosiologi hokum, dan sebagainya.

3.      Pengetahuan Budaya (The Humanities)
Pengetahuan budaya bertujuan untuk memahami kenyataan-kenyataan yang bersifat manusiawi. Untuk mengkaji hal ini digunakan metode pengungkapan peristiwa dan pernyataan yang bersifat unik, kemudian diberi arti. Biasanya peristiwa dan pernyataan tersebut disajikan dalam bentuk tulisan. Motede ini tidak ada sangkut pautnya dengan metode ilmiah, hanya mungkin ada pengaruh dari metode ilmiah.
Pengetahuan budaya berbeda dengan Ilmu Budaya Dasar. Pengetahuan budaya dibatasi sebagai pengetahuan yang mencangkup keahlian seni dan filsafat, sedangkan Ilmu Budaya Dasar adalah ilmu yang memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang permasalahan manusia dan kebudayaan. Dengan perkataan lain, Ilmu Budaya Dasar menggunakan pengertian-pengertian yang berasal dari bidang pengetahuan budaya untuk mengembangkan wawasan pemikiran dan kepekaan dalam mengkaji masalah-masalah manusia.

B.     TUJUAN ILMU BUDAYA DASAR

Penyajian mata kuliah Ilmu Budaya Dasar tidak dimaksudkan untuk mendidik ahli dalam suatu bidang keahlian yang termasuk didalam pengetahuan budaya. Akan tetapi, Ilmu Budaya Dasar semata-mata sebagai salah satu usaha pengembangan kepribadian mahasiswa, dengan cara memperluas wawasan pemikiran serta kemampuan kritikalnya terhadap nilai-nilai budaya, baik yang menyangkut orang lain dan alam sertanya, maupun yang menyangkut dirinya sendiri.
Untuk bisa menjangkau tujuan tersebut, Ilmu Budaya Dasar diharapkan dapat:
·         Mengusahakan penajaman kepekaan mahasiswa terhadap lingkungan budaya.
·         Memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk memperluas pandangan mereka tentang masalah kemanusiaan dan budaya, serta mengembangkan daya kritis mereka terhadap persoalan-persoalan yang menyangkut kedua hal tersebut.
·         Mengusahakan agar mahasiswa sebaga calon pemimpin bangsa dan Negara serta ahli dalam bisang disiplin masing-masing.
·         Mengusahakan wahana kokmunikasi para akademis agar mereka lebih mampu berdialog satu sama lain. Dengan demikian, para akdemis diharapkan akan lebih lancer dalam berkomunikasi.

C.     RUANG LINGKUP ILMU BUDAYA DASAR

Dilihat dari kerangka tujuan diatas, terdapat dua masalah pokok yang bisa digunakan sebagai bahan pertimbanga untuk menentukan ruang lingkup kajian mata kuliah Ilmu Budaya Dasar. Kedua masalah pokok itu adalah:
1.      Berbagai macam aspek kehidupan yang seluruhnya merupakan masalah kemanusiaan dan budaya yang dapat di dekati dengan menggunakan pengetahuan budaya, baik dari segi masing-masing keahlian dalam pengetahuan kebudayaan, maupun secara gabugan berbagai keahlian dalam pengetahuan budaya.
2.      Hakekat manusia yang satu atau universal, yang beraneka ragam perwujudannya dalam kebudayaan masing-masing jaman dan tempat. Dalam melihat dan menghadapi lingkungan alam, social dan budaya, manusia tidak selalu mempunyai kesamaan, sebagaimana yang dilihat dari cara manusia menyampaikan ekspresinya dalam berbagai bentuk dan corak ungkapan, pikiran, dan perasaan, tingkah laku, dan hasil kelakuan mereka.

Berdasarkan kedua masalah pokok yang bisa dikaji dalam mata kuliah Ilmu Budaya Dasar tersebut, dapat disimpulkan bahwa manusia menjadi objek pengkajian. Bagaimana manusia berhubungan dengan alam, dengan sesame manusia, dengan dirinya sedniri, nilai-nilai manusia, dan pula hubungan manusia dengan Tuhan menjadi tema sentral dalam Ilmu Budaya Dasar. Pokok bahasan yang akan dikembangkan adalah:

·         Manusia dan cinta kasih
·         Manusia dan keindahan
·         Manusia dan penderitaan
·         Manusia dan keadilan
·         Manusia dan pandangan hidup
·         Manusia dan tanggung jawab serta pengabdian
·         Mansuia dan kegelisahan
·         Manusia dan harapan

Kedelapan pokok bahasan itu termasuk dalam karya-karya yang tercangkup dalam pengetahuan budaya. Perwujudan mengenai cinta, misalnya, terdapat karya dalam karya sastra, tarian, music, filsafat, lukisan, patung, dan sebagainya. Masing-masing pokok bahasan dapat didekati dengan baik menggunakan cabang-cabang pengetahuan budaya secara sendiri-sendiri maupun secara gabungan cabang-cabang tersebut.

Ilmu Budaya Dasar bukan ilmu sastra, ilmu tari, ilmu filsafat, dan ilmu lainnya yang terdapat dalam pengetahuan budaya. Ilmu Budaya Dasar hanya mempergunakan karya-karya yang terdapat dalam pengetahuan budaya untuk mendekati masalah-masalah kemanusiaan dan budaya.

Komentar

Postingan Populer